Friday, January 20, 2012

Megaupload Down -- SOPA & PIPA

Kaget waktu pagi ini membuka urutan web kesayangan, di salah satu web kesayangan saya, yang wajib dikunjungi setiap pagi ada artikel yang sangat istimewa. Di LifeHacker saya langsung terpaku pada satu artikel Five Great Alternatives to Megaupload. Sejujurnya baru tahu saya mengenai kabar penutupan situs Megaupload dan bahkan penangkapan dari orang-orangnya. Dari link yang saya dapat dari Gizmodo ini bisa dilihat kronologi dari penutupan Megaupload.
Baru-baru ini memang ramai dibicarakan mengenai rancangan UU SOPA dan PIPA di US sana, bahkan di web Detik kemarin sempat dibahas kira-kira apa saja akibat di Indonesia bila UU itu benar-benar ditegakkan. UU ini memiliki tujuan yang baik, tapi merupakan cara yang salah untuk menghentikan pembajakan. Sangat setuju dengan slogan "End Piracy, Not Liberty". Memang bila benar-benar diimplementasikan akan sangat merubah cara kita berinternet saat ini.
Dimulai dengan kabar mengenai Wikipedia yang menutup sementara layanannya sebagai bentuk protes, disusul oleh Wordpress, dan banyak sentimen negatif yang dikeluarkan oleh raksasa-raksasa IT seperti Google, Yahoo, Facebook dan Twitter. Akhirnya Google pun membuat petisi online untuk mengumpulkan pendapat dan dukungan bagi penolakan UU tersebut.
Akhirnya saat kabar mengenai Megaupload ditutup serta orang-orangny di tangkap (4 orang di Selandia Baru), ada gerakan lagi dari grup hacker terbesar mungkin saat ini, Anonymous. Mulai dilihat ada serangan-serangan terhadap banyak web yang dianggap mendukung UU SOPA dan PIPA ini. Kronologinya bisa dilihat di link ini. Yang paling mantap akhirnya web milik FBI juga down.
Ini disebut-sebut sebagai aksi terbesar Anonymous dan mungkin juga aksi hacking terorganisir terbesar di dunia saat ini. Dan akhirnya keluar juga pernyataan resmi dari Anonymous, operasi ini disebut #OpMegaupload, dapat dilihat di link ini.
Belum jelas bagaimana reaksi pemerintah Amerika dan dunia setelah ini, yang pasti semua praktisi besar di Internet sudah menunjukkan ketidaksetujuannya, menurut saya ya seharusnya UU ini jangan diberlakukan. Mari kita tunggu kelanjutannya. :)

Categories: , , ,

Related Posts:

  • Install Metasploit 4 di Ubuntu 11.04Saya kira anda sudah tahu tentang Metasploit bila sampai ke blog saya ini melalui search engine, jika belum maka anda dapat membaca disini mengenai metasploit, mengenai fungsinya dan berbagai kemampuannya. Instalasi Metasploi… Read More
  • Megaupload Down -- SOPA & PIPA Kaget waktu pagi ini membuka urutan web kesayangan, di salah satu web kesayangan saya, yang wajib dikunjungi setiap pagi ada artikel yang sangat istimewa. Di LifeHacker saya langsung terpaku pada satu artikel Five Great Alte… Read More
  • 5 Most Popular Linux Hackable GadgetLinux is a powerful and versatile operating system that can be utilized to hack just about any electronic hardware device. To prove it, I have here a list of popular gadgets that are already known to run Linux.1. Nintendo DSD… Read More
  • Anonymous We [Anonymous] just happen to be a group of people on the internet who need — just kind of an outlet to do as we wish, that we wouldn't be able to do in regular society. ...That's more or less the point of it. Do as you wish… Read More
  • Installing Metapsploit 4 in Ubuntu 11.04 I think you've already know what is Metasploit if you come up to my blog post from search engine. If not you can read here what is metasploit, what is need for, what capabilities of, etc.. Installing Metasploit is easy, j… Read More

0 komentar:

Copyright © 2025 Johannes Dwi Cahyo | Powered by Blogger

Design by Anders Noren | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com | BTheme.net      Up ↑