Pengguna Unix apalagi para power user pasti mengenal Vi atau Vim. Merupakan text editor yang sangat powerfull dengan cara penggunaan yang tidak bisa dibilang mudah untuk dipelajari tetapi juga dianggap sangat memudahkan pengeditan text saat sudah menguasainya. Learning curve-nya memang tidak cepat, karena itulah meskipun banyak sudah tau vi dan vim, tidak semua orang juga bisa menggunakannya. Termasuk saya.
Saya selalu kagum, sejak lama bila melihat orang saat menggunakan Vim, tampak keren, cepat dan mantap. Dan sudah lama juga saya ingin bisa menggunakannya karena biasanya menggunakan Nano yang lebih mudah. Sudah banyak sekali saya download materi untuk belajar Vim, termasuk cheat sheetnya juga, tapi sampai sekarang sejak jadi pengguna Linux di 2006 saya belum juga sempat mempelajarinya.
Dan beberapa waktu lalu, saya mendengar adanya VimTutor yang merupakan tutor interaktif untuk belajar vim langsung di terminal juga. Terlihat menarik dan ada waktu luang dan kemudian saya segera mencobanya, akhirnya saya mulai belajar Vim juga.
Untuk instalasinya, normalnya akan langsung ikut di program VIM yang secara default akan ada di distribusi Linux anda, terutama di Ubuntu yang saya gunakan (13.04). Tapi ternyata untuk saya di Ubuntu 13.04 ini berbeda dengan Ubuntu 12.04 yang sebelumnya saya gunakan, di 12.04 akan langsung bisa diakses dengan command ‘vimtutor’ melalui terminal, tapi dengan Ubuntu 13.04 ternyata tidak langsung default ada dan perlu melakukan tambahan instalasi vim-gnome.
Setelah instalasi ini kita bisa langsung mengakses vimtutor. Simpel dan tinggal mengikuti perintah, paling tidak untuk waktu sekitar 1jam kedepan anda akan lebih menguasai Vim, tentunya untuk bisa menjadi ahli perlu latihan penggunaan terus menerus.
0 komentar:
Post a Comment